------------------------------------------------------------------
Green Pipe Dream
by 歐力旗
Indah namamu menuai makna
Mungkinkah kita bersenda
Mengukir kisah ini berdua
Apakah saat itu kan tiba

Pagi nanti kau akan terperangah
Tak akan ada yang berubah
Tanpa sedikitpun Noktah
Aku pun bersumpah

Upayaku bak halilintar
Segenap semesta menggelar
Ku yakin akan terdampar
Kita bersama dalam fajar

Selamat malam duhai unggas
Harapku kita kan berbekas
Cita bersama dalam asas
Bak kebaya dan jas
------------------------------------------------------------------